Jika ada pihak mengatasnamakan PRMN yang memeras, menipu, dan melanggar kode etik, sampaikan pengaduan pada kami.

Tumbangkan Jatim, Putra Jabar Melangkah ke final

- 24 November 2017, 16:46 WIB

BANDUNG, (PR).- Tim putra Jawa Barat berhasil melangkah ke babak final Kejuaraan Bola Basket Nasional KU-14 2017. Jabar menaklukan tim kuat Jawa Timur dalam pertandingan sengit yang berakhir dengan skor ketat 59-53 di GOR Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat, 24 November 2017.

Manajer Tim Putra Jabar Inkiong Subandi mengatakan, sesuai prediki, duel kontra Jatim berlangsung ketat. Keduanya bermain agresif dalam menyerang sekaligus disiplin ketika bertahan. Saling susul poin terjadi, terutama di awal quarter pertama hingga kedua.

"Anak-anak bermain disiplin dan benar-benar penuh semangat. Kerja keras mereka terbayar dengan keberhasilan mask final. Namun kami tidak boleh berpuas diri karena kejuaraan belum selesai, kami belum juara. Kami selangkah lagi untuk menuntaskan misi merebut gelar juara," ujarnya.

Jabar sempat tertinggal 11-15 dan 24-27. Pergantian pemain dan perubahan strategi dalam organisasi pertahanan membuat Jabar membat Jabar mampu menggeliat. Edward Pujianto dan kawan-kawan mampu berbalik unggul 40-34 pada quarter ketiga.

Jatim tampil lebih ngotot dan agresif pada quarter keempat demi mengejar ketertinggalan. Namun Jabar mampu menggalang organisasi pertahanan yang solid dan melakukan serangan balik cepat yang diakhiri lemparan-lemparan akurat.

Samuel Putra dan kawan-kawan akhirnya menntaskan perlawanan Jatim dengan mengunci kemenangan 59-53. Richard Wasistha tampil sebagai pemain terbaik dengan total mencetak 16 poin diikuti Samuel (15), dan Jovan Rivandi (12).

Pada babak final, Sabtu, 25 November 2017 mendatang, Jabar akan menghadapi salah satu di antara Bali atau DKI Jakarta. Kedua tim masih bertanding memperebutkan tiket final saat berita ini dibuat.

Keberhasilan tim putra Jabar ke final sekaligus membayar kegagalan tim putri. Pada babak semifinal, tim putri Jabar takluk oleh Jawa Timur dalam pertarungan sengit yang berakhir 36-42 alias hanya berselisih enam poin.

Jabar yang tertinggal 4-9 dan 18-24 sebenarnya sempat bangkit dan membalikkan keadaan hingga unggul 31-29 pada akhir quarter ketiga. Namun pada quater terakhir, Arsya Febriani dan kawan-kawan gagal mempertahankan performa sehingga disusul oleh Jatim dan harus menerima kekalahan 36-42.

Halaman:

Editor: Arif Budi Kristanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Dapatkan konten ekslusif "Langganan
sekarang
dan tetap
up to date!"
Email Address:

Terpopuler

Kabar Daerah

Pikiran Rakyat Media Network

x