Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

ETIKA BAGAIMANA BERKOMUNIKASI (SMS) DENGAN DOSEN YANG BAIK



Bingung kenapa SMS dengan dosen tidak pernah dibalas? Gelisah karena tugas akhir belum kelar-kelar sebab komunikasi dengan dosen pembimbing kurang lancar? STOP bersikap kesal dan su’udzon  kepada dosen!! Mungkin bisa jadi dosen yang anda hubungi sedang ada kesibukan yang memang tidak bisa diganggu, atau dosen yang anda hubungi tidak ada pulsa untuk membalas pesan anda,(he).
Hal yang perlu diperhatikan adalah etika berkomunikasi anda dengan dosen, salah satu alasan dosen tidak membalas pesan anda adalah  etika berkomunikasi anda dengan dosen kurang baik dan kurang sopan dalam penulisan pesannya.
Berikut ini sedikit tips bagai mana cara berkomunikasi dengan dosen yang baik:

1.      DIMULAI DENGAN SALAM
Jika anda seorang muslim, maka awali komunikasi anda dengan mengucap salam. Jika anda non muslim, maka bisa diganti dengan mengucap sapa, seperti; “Selamat Pagi pak”

2.      PERKENALKAN IDENTITAS DATA DIRI; NAMA, PRODI, SEMESTER DAN ANGKATAN
Dosen tidak mungkin menyimpan semua nomor telefon kontak mahasiswa, maka cantumkanlah identitas anda dengan lengkap.

3.      JELASKAN MAKSUD DAN TUJUAN DENGAN SINGKAT DAN JELAS
Jelaskan maksud pesan anda dengan jelas tanpa bertele-tele, jangan membuat dosen bingung dengan pesan yang anda buat. Buat pesan anda dengan kalimat baku, jangan kalimat alay, seperti membalas pesan dosen dengan kata “ea pak”

4.      UCAPKAN MAAF UNTUK MENUNJUKKAN KERENDAHAN HATI ANDA
Kekesibukan dosen tidak ditujukan dengan satu mahasiswa, terkadang dosen juga melayani banyak mahasiswa, cobalah bersifat tawadhu’ sehingga dosen tidak pernah merasa jenuh dengan pesan yang selalu datang kepadanya.

5.      AKHIRI DENGAN UCAPAN TERIMAKASIH
Ucapan terimakasih memang sangat sederhana, tetapi sering membuat orang lupa jika ucapan ini memberi efek positif. Dengan anda mengucap terimakasih, membuat dosen merasa dihargai atas solusinya.
Itu tadi adalah tips dan trik agar sms Anda dengan dosen di balas, jika mengambil dari tulisan pesan di blog sebelah “SMS adalah pesan singkat, kira-kira panjang 160 karakter, SMS bukan telegram, bukan juga e-mail, jadi,, tuliskan semuanya dalam pesan singkat dan jelas, tapi tetap menjaga kesopanan"

semoga bermanfaat.

4 comments for "ETIKA BAGAIMANA BERKOMUNIKASI (SMS) DENGAN DOSEN YANG BAIK"