SOP Kameraman News

ENG ( Electronic News Gathering )

Seluruh rangkaian SOP ini menggunakan Kamera JVC DV 500


Langkah awal yang dilakukan sebelum pengambilan sebuah gambar ialah :

1. Masukkan kaset ke dalam VTR
2. Reset timecode kembali ke OO.OO.OO untuk memudahkan mengetahui total durasi yang digunakan
3. Buat color bar +_ 10 second
Hal ini bertujuan memberi batas pada kaset pertopik agar memudahkan editor mencari gambar dan untuk mengatur gelap terang viewfender (viewfinder hitam putih) antara brightness dan kontras serta mengatur color balance.
4. Pengaturan filter
- FILTER 1 ( 3.2 K ) untuk sumber cahaya kuning / tungsten didalam ruangan
- FILTER 2 ( 5.6 K ) untuk sumber cahaya putih / daylight didalam ruangan
- FILTER 3 ( 5.6 K + ND ) untuk diluar ruangan intensitas sumber cahaya tinggi / terik matahari
* Kesalahan pengaturan filter akan menyebabkan gambar bluish, redish, yellowish / greenish
5. Set Up audio untuk atmosfir dan wawancara
6. Sebelum mengambil gambar lakukan White Balance ( untuk menghasilkan perpaduan warna yang terekam sesuai dengan warna sesungguhnya ). Lakukan white balance dengan menggunakan kertas putih dan letakkan pada lokasi yang terdapat cahaya , arahkan lensa pada bidang putih tersebut kemudian klik tombol white balance hingga viewfinder mengatakan " White Balance OK ". Lakukan kembali white balance pada saat anda berpindah ruangan yang suhu sumber cahayanya berbeda.
Pada beberapa kamera profesional terdapat fungsi Black Balance yang mempunyai fungsi sama namun berbasis pada warna hitam, caranya tutup lensa dengan kap lensa sehingga berwarna gelap lanjutkan dengan menekan tombol Black Balance.
White balance mempunyai sarana penyimpanan warna yaitu A, B dan Preset. Kita bisa menyimpan data warna dengan fungsi ini, contoh saat kita berada diluar ruangan pada siang hari terik lalu kita mengeset white balance kemudian kita bisa simpan di fungsi A. Di waktu yang sama saat kita berpindah masuk kedalam ruangan yang memiliki sumber cahaya kuning kita mengeset kembali white balance dan simpan di fungsi B. Jadi bila kita kembali lagi ke luar ruangan kita tidak perlu lagi mengeset white balance, cukup menggunakan fungsi A kembali dan demikian sebaliknya. Dalam keaadaan terdesak, dimana kita tidak sempat melakukan white balance, kita bisa menggunakan fungsi Preset. Namun fungsi ini membuat komposisi warna tidak begitu bagus dan cenderung pucat.
Posted on 02.51 by OMeN and filed under | 1 Comments »

1 komentar:

Anonim mengatakan... @ 2 Juni 2013 pukul 19.55

Pada dasarnya SOP-nya udah Ok, biarpun memakai Cam. JVC.
Salut buat anda.